Resep Sambal Terasi Goreng Enak dan Simple

resep-sambal-terasi-enak-dan-simple


Ada yang kurang rasanya jika lagi menyantap suatu makanan, tanpa adanya rasa pedas sambel, apa lagi jika makan ayam goreng,ikan bakar, pecel lele dan lain sebagainya. seperti sebuah istilah yang sering saya dengar "sesedih sedihnya film india, lebih sedih jika lagi makan tanpa rasa sambel " :D.

Karena itu saya akan berbagi resep sambal terasi goreng enak dan simple yang paling cocok di perpadukan dengan ayam goreng,ikan bakar ataupun pecel lele. di mana rasanya tidak lah kala dengan produk sambal terasi abc, sebelum lanjut ke cara pembuatanya, sediakan bahan-bahan berikut.

Bahan-bahan Sambal Terasi Goreng

  • 5 buah cabai besar.
  • 15 buah cabai rawit (boleh lebih, atau kurang, sesuaikan dengan level pedas yang di inginkan).
  • 5 siung bawang putih.
  • 9 siung bawang merah.
  • 2 buah tomat.
  • Gula merah.
  • 14 gram terasi.
  • Garam dan penyedap secukupnya.
  • Minyak goreng secukupnya.

Cara membuat sambal terasi Goreng

  1. Belah terlebih dahulu cabai merah besar, gunanya agar jika di goreng tidak meletus-letus.
  2. Tuangkan minyak goreng secukupnya, kemudian tumis bawang merah, dan bawang merah dan bawang putih, setelah setengah matang masukkan cabai besar, cabai rawit kemudian tunggu sampai semuanya layu.
  3. Setelah layu angkat dan masukkan kedalam wadah. lalu ulek, jika malas mengulek gunakan belender tangan.
  4. Iris-iris kecil tomat,kemudian tumis tomat tersebut, menggunakan api kecil. setelah tomat setengah matang masukkan terasi kemudian aduk-aduk hingga terasinya hancur dan bercampur dengan tomat tersebut. dan tutup tumisan tomat tersebut.
  5. Setelah tomat matang masukkan sambel yang telah di ulek sebelumnya. lalu aduk hingga tomat dan terasi bercampur dengan baik.
  6. Tambahkan garam,gula merah, dan penyedap rasa sesuai dengan selera, untuk gula merah iris-iris terlebih dahulu, lalu aduk hingga semua bumbu bercampur dengan baik.
  7. Angkat dan tiriskan, siap di sntap dengan ayam goreng ataupun pecel lele dan lains ebgainya.
Sambal ini jika di masukkan kedalam toples kemudian di simpan kedalam kulkas, akan bertahan lama. rasanya enak dan membuatnya pun tidak lah sulit.

Semoga bermanfaat, selamat mencoba di rumah, terima kasih telah mampir.

Posting Komentar

0 Komentar